Cara membuat SIOMAY AYAM UDANG : - Campurkan ayam, udang, jamur, dan tepung maizena ke baskom. Aduk rata. - Masukkan saos tiram, minyak wijen, kecap asin, gula, garam, dan lada ke dalam adonan. Aduk2 sampai bumbu merata. - Ambil satu kulit pangsit. Isi dgn 1 sdm adonan. Bentuk dgn tangan. Ulangi step ini sampai adonan habis. - Taburkan parutan wortel ke atas siomay. - Kukus hingga matang. Angkat & sajikan. Tips: Cara
mudah membentuk siomay adalah dgn membuat lingkaran dgn jari2 tgn kiri.
Bisa dgn membuat huruf O atau simbol oke π. Letakkan kulit pangsit di
atas O kemudian tekan sedikit agar kulit membentuk cekungan. Isi dgn
adonan baru lipat2 kelebihan kulitnya.
0 Response to "RESEP SIOMAY AYAM UDANG"
Posting Komentar