Selamat pagiii...
Pasti pada suka makan ikan bandengkan.. krn dagingnya yg gurih dan lezat. Tp kadang kita males mengolahnya karena duri bandeng yang banyak memaksa kita untuk mengolahnya dg tambahan waktu ekstra misalnya dg cara presto atau cabut duri. Banyak sih yang jual sdh presto an dan yg cabut duri. Tp tips saya kali ini tdk berkaitan dg 2 cara di atas.. Coba deh.. tdk ada salahnya kan klo kita mengolah sendiri bandengnya karena pasti rasanya lebih segar, lebih hemat di kantong dan hemat waktu.. π
Cara ini sangat efektif mengurangi gangguan duri bandeng saat kita menikmati daging bandeng, karena durinya tdk menyebar lagi di daging bandeng.. Semoga bermanfaat. ..π
Caranya:
1. Siapkan 1 ekor ikan bandeng segar
2. Genggam kepala dan ekor dg kedua tangan kita, kemudian tarik bandeng sampai berbunyi "krek"
3. Kembalikan genggaman tangan kita yg memegang bandeng tadi ke posisi semula.. seolah2 kita menyatukan lg tubuh si bandeng td.
4. Buang sisik bandeng, buang jg isi perutnya melalui kepala. Lalu kerat2 tubuh bandeng sampai terkena tulang intinya tp tdk memotong tulang inti itu.. kerat2 yang rapat.
5. Bumbui bandeng dg air jeruk nipis, garam dan lada bubuk.. Bandeng siap digoreng.
0 Response to "Tips Mengolah Bandeng Segar Agar Tulangnya Tidak Mengganggu"
Posting Komentar