RESEP AYAM PANGGANG RICA-RICA



Assalamu'alaykum
Dari pagi gerimis. Wlpn sudah reda, cuaca masih dingin, paling pas minum teh panas dan makan gorengan ya. Aku bikin tempe goreng kemangi dan ayam panggang rica2. Ini tempe, 1 piring udah ludes, di cemilin anak2 😀 seneng kalo anak2 suka, makanan jadi cepat habis.
RESEP AYAM PANGGANG RICA-RICA
Bahan : - 1 ekor ayam
- 1 buah jeruk nipis, ambil air nya
- 1 1/2 sdt garam
Bumbu halus : - 10 bwg merah
- 15 cabe merah keriting - 9 cabe rawit
- 1 buah tomat, ukuran besar.
* 10 lbr daun jeruk, buang tulang nya, iris tipis
* 250 ml air

 

 
Cara membuat AYAM PANGGANG RICA-RICA  : + bersihkan ayam, remas dg air jeruk nipis n garam, sisihkan
- tumis bumbu halus bersama irisan daun jeruk, sampai harum dan matang. Masukkan ayam, aduk sampai berubah warna. Tambahkan air, masak sampai air habis dan bumbu meresap. Angkat
- panggang ayam beserta bumbunya ke dalam pinggan tahan panas, tutup dg almunium foil. Dg suhu 190°c selama 20 menit

TEMPE KEMANGI
Bahan :
- 1 papan tempe
- 1 batang daun bawang iris tipis
- 1 ikat kemangi
- minyak goreng
Bumbu halus : - 5 bwg putih
- 2 cm kunyit
- 1 sdt ketumbar
- 3 butir.kemiri
- 1 sdt garam
* 150 gr tepung terigu dan air secukupnya
Cara membuat :
- campurkan semua dlm wadah, tepung, bumbu halus, daun bawang, kemangi dan air. Aduk rata, celupkan tempe, dan goreng hingga kuning keemasan.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "RESEP AYAM PANGGANG RICA-RICA "

Posting Komentar